Assalamu’alaikum Warahmatullahi Wabarakaatuh,
Berdasarkan Surat Rektor Nomor: 522/Un.06/HM.01/2/2025 tanggal 28 Februari 2025 tentang Kegiatan Akademik dan Ibadah Bulan Ramadhan dan hasil rapat pimpinan tanggal 3 Maret 2025, maka Dekan Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam UIN Alauddin Makassar menyampaikan:
- Pelaksanaan kegiatan akademik lingkup Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam UIN Alauddin Makassar di bulan Ramadhan 1446 H dilaksanakan secara:
- Offline (luring) pada tanggal 3-21 Maret 2025
- Online (daring) pada tanggal 24-27 Maret 2025
- Guna meningkatkan kualitas ibadah, dakwah, dan syiar Ramadhan, maka ketika menjelang waktu shalat dhuhur, seluruh kegiatan administrasi dan akademik diinstruksikan untuk dihentikan, dan selanjutnya seluruh civitas akademi diarahkan ke Masjid Agung UIN Alauddin untuk melaksanakan shalat Dhuhur secara berjamaah dan mengikuti Kultum Ramadhan
- Kegiatan perkuliahan secara online (daring) maksimal 4 kali pertemuan selama satu semester (Genap T.A. 2024-2025)
Demikian penyampaian ini, atas perhatian diucapkan terima kasih.
Wassalamu’alaikum Warahmatullahi Wabarakatuh